Redesign PasarPolis Employee Benefit Website
Lihat Preview ShowcaseDeskripsi
Proyek yang dikerjakan adalah untuk memperkenalkan produk dan layanan PasarPolis Employee Benefit. PasarPolis Employee Benefit menyediakan produk asuransi kesehatan dengan menyasar kelompok pekerja dan bekerja sama dengan PT Asuransi MAG. Untuk dapat memahami kebutuhan pengguna, kami menggunakan Design Thinking Process: Empathize, Define, Ideate, Prototype, dan Test. Proses pemecahan masalah diawali dengan memahami dahulu masalah yang dihadapi oleh user. Kami menggunakan secondary research method pada tahap Empathize. Kami mengumpulkan data sekunder dengan menonton dan mencatat informasi dari AMA with Challenge Partner, Insights from Previous Challenge Winner, PasarPolis Website Observation, dan Comparative Analysis. Dari masalah yang sudah berhasil kami peroleh, kami mengawali tahap Define dengan menyusun Pain Points dan How-Might We. Di tahapan Ideate, kami menempuh beberapa proses yang diantaranya adalah Solution Idea, Affinity Diagram, dan Prioritization Idea. Kemudian kami mulai membuat user flow dan wireframe. Wireframe adalah low-fidelity design yang kami buat sebagai dasar dalam mendesain ulang tampilan website PasarPolis Employee Benefit. Baru setelah itu, kami mulai mengerjakan High-fidelity UI Design. Kami berusaha untuk menempatkan diri kami sebagai user, bagaimana desain dan fitur yang kami buat pada laman PasarPolis Employee Benefit yang kami buat dapat menyelesaikan masalah yang dihadapi user. Kami melakukan eksplorasi desain dengan melakukan mengamati beragam tampilan website. Kemudian saat kami melakukan Prototyping pada desain yang kami buat. Salah satu highlight adalah bagaimana informasi yang ditampilkan pada Website PasarPolis menjadi lebih interaktif sehingga mendorong rasa ingin tahu user untuk eksplor lebih jauh isi website. Kami juga melakukan eksplorasi pada tahap prototype ini sehingga didapat penyajian informasi yang lebih menarik. Pada tahap test, kami melakukan in-depth interview dengan seorang HR Training pada sebuah Shipping Company. Kami ingin mengetahui bagaimana pendapat informan terhadap desain yang telah kami buat, apa yang bisa kami improve, dan bagaimana experience informan ini saat menjalankan task. Refleksi: Proses UI/UX merupakan proses yang cukup panjang, tetapi mengasah kemampuan pemecahan masalah dan mendorong kreativitas. Selain itu dalam pengerjaan proyek ini, kami juga dituntut untuk memiliki pengelolaan waktu yang baik untuk menyelesaikan setiap proses dan kerja sama dengan anggota tim.
Creator
Maria Rosa Tita Amelia
Partner Challenge
PasarPolis
Showcase lainnya dari challenge ini
Re-Design Landing Page Web PasarPolis
PasarPolis - Web Asuransi Kesehatan Pegawai
Amanda Carissa Azaria
Redesign Dengan Fokus Feature "Employee Benefit" Pada Web PasarPolis
PasarPolis - Web Asuransi Kesehatan Pegawai
afdinal arif
Pengembangan Web Pasar Polis
PasarPolis - Web Asuransi Kesehatan Pegawai
LILA SETIYANI