UI/UX

Funquran-Website E-Learning Platform for Learning Qur’an

Lihat Preview Showcase
Funquran-Website E-Learning Platform for Learning Qur’anLihat Preview Showcase

Deskripsi

Saya bersama para dewan guru melakukan riset, survey dan wawancara untuk mengukur level kemampuan membaca Al Qur'an siswa, data yang dihasilkan menunjukkan bahwa masih 50% siswa mengalami kesulitan dalam membaca Al-Qur'an. berbagai alasan ditemukan, dari mulai sulit mengikuti offline class yang sudah terjadwal, hingga sulit mencari guru ngaji yang mampu mengajar sesuai gaya belajar siswa. Oleh sebab itu sangat dibutuhkan sebuah solusi, ide, dan fitur yang mampu membangkitkan semangat siswa dalam belajar Al-Qur’an dimanapun dan kapanpun, serta mempermudah siswa dalam menemukan guru Ngaji yang sesuai dengan gaya belajarnya. Maka solusi terbaik untuk mengatasi masalah yang telah dipaparkan diatas adalah bagaimana membuat sebuah platform yang dapat dengan mudah menghubungkan siswa dan guru untuk saling berinteraksi dalam proses belajar Al-Qur’an. Funquran adalah salah satu platform yang memungkinkan siswa untuk belajar mengaji bersama dengan guru Ngaji, yang sesuai dengan gaya belajarnya untuk membantu siswa dalam proses belajar membaca Al-Qur’an. Tujuan platform ini adalah untuk memberikan solusi terkait dengan permasalahan yang dihadapi oleh siswa, yaitu dengan membuat platform website “Funquran”, guna mengukur efektifitas fitur ini, kami melakukan UX Research yang bertujuan, untuk : 1. Mengetahui bagaimana user menggunakan platform Funquran 2. Mengetahui kapan, dimana dan bagimana platform Funquran digunakan user dalam kehidupan sehari — hari mereka 3. Mengukur efektifitas platform Funquran terhadap kebutuhan user Dalam kasus ini saya memilih menggunakan metode pendekatan Design Thinking sebagai pendekatan design proses yang saya lakukan. Berdasarkan design thinking yang telah dilakukan, perlu ditemukannya suatu media untuk mempertemukan siswa dan guru ngaji yang sesuai dengan gaya belajarnya. Oleh sebab itu Funquran menjadi solusi untuk menghubungkan siswa dengan guru ngaji dalam mempermudah siswa untuk mempelajari Al-Qur’an. Selama mengikuti kegiatan Bootcamp Professional Academy UI/UX Design, yang diadakan oleh Digital Talent Scholarship Kominfo RI dengan Partner Skilvul, saya mendapatkan banyak ilmu dan pengalaman tentang UI/UX Design. Terimakasih.

Creator

Aulia Rahmawati


Partner Challenge

Kominfo

Kominfo

DTS Kominfo PROA - Permasalahan Sekitar (New)

Showcase lainnya dari challenge ini


UI/UX

Ngekost - Aplikasi Pencari Kost

DTS Kominfo PROA - Permasalahan Sekitar (New)


Aditya Irsyad Maulana Azizi

UI/UX

Website Epimedia News

DTS Kominfo PROA - Permasalahan Sekitar (New)


Eva Yulianti

UI/UX

Aplikasi Penjualan Kebaya

DTS Kominfo PROA - Permasalahan Sekitar (New)


Hefrin Henas