WorkspAce Platform Pencarian dan Pemesanan Ruang Kerja
Lihat Preview ShowcaseDeskripsi
Berawal dari pengalaman pribadi ketika belajar atau bekerja di rumah mengalami kejenuhan, banyak gangguan/terdistraksi, merasa kurang produktif. Oleh karena itu, muncullah kebutuhan untuk mencari tempat baru atau workspace yang memiliki suasana kondusif mendukung produktifitas. Namun, masalah terjadi ketika sulit menemukan workspace yang cocok dengan keinginan mulai dari sulit mendapatkan informasi workspace yang bisa disewa (lokasi, biaya, fasilitas) serta keterbatasa waktu dan biaya dalam proses pencarian tersebut. Ketika sudah menemukan, belum yakin apakah fasilitas workspace tersebut bagus dan sesuai yang diinginkan. Riset dilakukan kepada 12 orang perkerja atau pelajar dengan survey. Hasil riset menunjukkan bahwa mereka juga mengalami permasalahan keterbatasan biaya, waktu dan informasi untuk mencari ruang kerja serta sulit menemukan ruang kerja yang sesuai kebutuhan mereka. Oleh karena itu, solusi dari permasalahan kali ini yaitu membuat platform untuk membantu mempermudah para pekerja atau pelajar lainnya yang ingin mencari dan menyewa workspace dengan nama WorkspAce.
Creator
Yulia Sri Rahayu
Partner Challenge
Kominfo
Showcase lainnya dari challenge ini