Jumat, 19 April 2024

Dari Lulusan Teknik Biomedis hingga Menjadi System Analyst dan UI/UX Designer

Mia Dewandani
Social Media Specialist
Bagikan
Dari Lulusan Teknik Biomedis hingga Menjadi System Analyst dan UI/UX Designer

Berdasarkan riset Boston Consulting Group, partisipasi perempuan Indonesia pada bidang digital hanya berkisar 22%, lebih rendah dibandingkan negara lain di Asia Tenggara. Simak bagaimana Faiq mengembangkan kemampuan diri dan memulai karirnya di bidang teknologi bersama Skilvul.

Faiqotul Azizah atau biasa dipanggil Faiq merupakan lulusan S1 Teknik Biomedis dari Universitas Airlangga. Meski latar belakangnya yang tidak terlalu berkaitan dengan bidang IT, saat ini dirinya bekerja sebagai System Analyst di sebuah perusahaan swasta. Faiq menyadari bahwa kemampuan dan ilmunya masih kurang dalam bidang IT, untuk itu dia terus berusaha mengembangkan kemampuan diri dan memilih Skilvul sebagai platform pembelajaran.

Faiq yang merupakan salah satu alumni program DTS Professional Academy: UI/UX Design yang diselenggarakan Skilvul bersama Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), ternyata telah mengenal Skilvul jauh sebelum mengikuti program DTS Professional Academy. Lulus kuliah di tahun 2020, Faiq telah memiliki minat untuk berkarir di dunia IT. Tetapi karena latar belakang pendidikannya yang tidak terlalu berkaitan dengan IT, dirinya masih bingung harus memulai dari mana. Sepanjang tahun 2020 yang bertepatan dengan pandemi melanda, Faiq yang belum juga mendapatkan pekerjaan mencoba belajar secara online di Skilvul.

Awalnya, Faiq mengikuti webinar dan sharing session gratis yang banyak diselenggarakan Skilvul terutama mengenai berkarir di bidang teknologi. Selain itu, dirinya juga aktif mengikuti kelas-kelas gratis yang diadakan Skilvul, seperti Web Development 101 dan Phyton Dasar. Akhirnya, di sekitar tahun 2021, Faiq mendapatkan kesempatan bekerja sebagai System Analyst di sebuah perusahaan IT Consultant. Sadar bahwa masih banyak hal yang perlu dirinya eksplor dan kembangkan, saat Faiq melihat Skilvul bekerja sama dengan Kominfo dalam program DTS Professional Academy tanpa ragu dia ikut mendaftar dan berhasil lolos.

Skilvul memang menjadi platform pembelajaran favorit Faiq. User Experience Skilvul yang mudah, mulai dari proses onboarding hingga proses belajarnya menjadi salah satu alasan dirinya senang belajar di Skilvul. Saat mengikuti program DTS Professional Academy pun Faiq merasa materi-materi yang diberikan sangat beginner friendly, cocok bagi dirinya yang juga masih belum punya banyak pengalaman di bidang UI/UX Design. Selain itu, menurutnya bagian paling bermanfaat saat mengikuti program DTS Professional Academy adalah saat sesi mentoring di mana mentornya mengajarkan teknik dan simulasi wawancara kerja jika mendaftar sebagai seorang UI/UX Designer. Menurut Faiq, kesempatan belajar seperti itu sangat langka didapatkan terlebih dari mentor yang memang sudah berpengalaman. Setelah mengikuti program DTS Professional Academy di Skilvul, Faiq berhasil mengembangkan karirnya dan mendapatkan pekerjaan sebagai System Analyst yang juga mendesain produk di bidang layanan kesehatan.

Bagikan

Temukan Topik Menarik Lainnya dari Skilvul

Jadilah Inspirasi dan BerikanDampak Positif Bersama Skilvul!